TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yudas 1:17

Konteks
Nasihat-nasihat untuk meneguhkan iman
1:17 Tetapi kamu, saudara-saudaraku yang kekasih, ingatlah akan apa yang dahulu telah dikatakan t  kepada kamu oleh rasul-rasul u  Tuhan kita, Yesus Kristus.

Yudas 1:2

Konteks
1:2 Rahmat, damai sejahtera e  dan kasih kiranya melimpahi f  kamu 1 .

Kisah Para Rasul 7:8-20

Konteks
7:8 Lalu Allah memberikan kepadanya perjanjian sunat; q  dan demikianlah Abraham memperanakkan Ishak, lalu menyunatkannya pada hari yang kedelapan; r  dan Ishak memperanakkan Yakub, s  dan Yakub memperanakkan kedua belas bapa leluhur t  kita. 7:9 Karena iri hati, bapa-bapa leluhur kita menjual Yusuf u  ke tanah Mesir, v  tetapi Allah menyertai dia, w  7:10 dan melepaskannya dari segala penindasan serta menganugerahkan kepadanya kasih karunia dan hikmat, ketika ia menghadap Firaun, raja Mesir. Firaun mengangkatnya menjadi kuasa atas tanah Mesir dan atas seluruh istananya. x  7:11 Maka datanglah bahaya kelaparan menimpa seluruh tanah Mesir dan tanah Kanaan serta penderitaan yang besar, sehingga nenek moyang kita tidak mendapat makanan. y  7:12 Tetapi ketika Yakub mendengar, bahwa di tanah Mesir ada gandum, ia menyuruh nenek moyang kita ke sana. Itulah kunjungan mereka yang pertama; z  7:13 pada kunjungan mereka yang kedua Yusuf memperkenalkan dirinya a  kepada saudara-saudaranya, lalu ketahuanlah asal-usul Yusuf b  kepada Firaun. 7:14 Kemudian Yusuf menyuruh menjemput Yakub, ayahnya, dan semua sanak saudaranya, c  tujuh puluh lima jiwa banyaknya. d  7:15 Lalu pergilah Yakub ke tanah Mesir. Di situ ia meninggal, e  ia dan nenek moyang kita; 7:16 mayat mereka dipindahkan ke Sikhem dan diletakkan di dalam kuburan yang telah dibeli Abraham dengan sejumlah uang perak f  dari anak-anak Hemor di Sikhem. 7:17 Tetapi makin dekat genapnya janji yang diberikan Allah kepada Abraham, makin bertambah g  banyaklah bangsa itu di Mesir, 7:18 sampai bangkit seorang raja lain memerintah tanah Mesir, h  seorang yang tidak mengenal Yusuf. 7:19 Raja itu mempergunakan tipu daya terhadap bangsa kita dan menganiaya nenek moyang kita serta menyuruh membuang bayi mereka, supaya bangsa kita itu jangan berkembang. i  7:20 Pada waktu itulah Musa lahir dan ia elok di mata Allah. Tiga bulan lamanya ia diasuh di rumah j  ayahnya.

Markus 14:52

Konteks
14:52 tetapi ia melepaskan kainnya dan lari dengan telanjang.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:2]  1 Full Life : RAHMAT ... MELIMPAHI KAMU.

Nas : Yud 1:2

Kata "melimpahi" (Yun. _plethuno_) secara harfiah berarti "menjadi berlipatganda". Pada saat kita menghampiri Allah, rahmat, sejahtera, dan kasih-Nya menjadi lipat dua, lipat tiga bahkan lipat empat.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA